5 Tips Aktivitas untuk Tetap HITS di Rumah!

Telunjuk.com App

Asria Juliani Harahap

Jul 21, 2020

35 Dilihat

5 Tips Aktivitas untuk Tetap HITS di Rumah!

Masa karantina akibat virus COVID-19 membuat orang-orang harus tetap di rumah saja, tapi itu tidak membuat orang berhenti menjadi jadi kreatif untuk tetap hits. Beradaptasi dengan situasi, banyak tren-tren yang muncul di dunia sosial media atau aktivitas yang dilakukan secara virtual. Dengan mengandalkan teknologi dan kreativitas, ternyata sukses melahirkan sesuatu yang populer dan trendy. Kamu juga tidak boleh ketinggalan hits meskipun di rumah aja! Caranya gimana, ya?

Nah, Telunjuk punya 5 tips buat kamu yang mau tetap hits selama di rumah aja. Yuk langsung simak!

Virtual Photoshoot

Apakah kamu pernah mendengar virtual photoshoot? Bisa disebut pemotretan jarak jauh yang mengandalkan teknologi. Dilakukan secara virtual menggunakan ponsel pintar dan juga laptop. Untuk melakukannya, kamu membutuhkan koneksi internet yang baik, karena dilakukan melalui sambungan video call. Jadi, koneksi internet sangat penting. Pastikan koneksi stabil sehingga gambar yang ditangkap juga jelas. Agar hasilnya semakin bagus, properti juga bisa memaksimalkan hasil foto. Seperti daun, bunga, kaca, apapun itu, tentu akan membuat hasil foto unik dan hits.

Bermain Game

Bermain game saat waktu luang merupakan hal yang efektif saat bosan termasuk ketika harus tetap diam di rumah. Kamu bisa memainkan game online di HP atau pc kamu. Di HP kamu bisa bermain PUBG atau mobile legends game yang sedang populer saat ini. Atau kamu ingin bermain game yang bisa muat banyak orang, Gartic.io adalah pilihan yang tepat. Kamu bisa bersenang-senang bersama teman-temanmu dengan menebak dan juga menggambar! Setiap putaran pemain yang dipilih untuk menggambar sesuatu untuk orang lain untuk menebak apa yang digambar.

Virtual Travelling

Kamu yang suka travelling pasti sudah rindu mengunjungi tempat-tempat yang menarik. Tapi jangan terlalu berlarut dalam kesedihan, kamu tinggal membuka Google Maps dan mencari tempat yang kamu inginkan jadi kamu bisa travelling secara virtual deh! Kemudian jangan lupa screenshot gambar yang muncul di Google street view lalu diedit dan diunggah ke Instagram.

Main TikTok

TikTok dianggap sebagai aplikasi yang menarik serta cocok untuk menunjukkan kreativitas. Seperti bakat menari dan menyanyi yang kamu punya nggak boleh disia-siakan loh. Di Tik Tok, video dance pendek yang lucu ternyata banyak mendapatkan perhatian dengan lagu-lagu hits. Selain itu, kamu juga bisa membuat video DIY yang akan menginspirasi banyak orang!

Streaming

Streaming video atau film merupakan kegiatan hiburan yang disukai banyak orang. Salah satu cara untuk mengisi kegiatan dan sekaligus menghibur saat pandemi adalah dengan menonton film online, baik film indonesia, Asia, Eropa, Amerika, bahkan film-film box office. Kamu bisa menonton video youtube atau film di netflix atau HBO. Pastikan di manapun kamu berada, ada koneksi internet yang lancar supaya video-nya tidak “ngadat”.

Baca juga: 5 Rekomendasi Platform Streaming Legal 2020

Nah dari semua tips di atas kamu perlu internet yang cepat, lancar dan juga terjangkau. Kali ini Tri punya promo Always ON. Apa itu? Paket Always On merupakan paket bebas internetan tanpa batas dan kamu juga bisa memilih nomor cantik lalu langsung dikirimkan ke rumah. Paket internet ini berlaku untuk selamanya alias mengikuti masa aktif kartu. Keren banget kan! Klik dibawah ini ya

Move On ke Always ON!

Oh iya, pastikan kamu follow Instagram Telunjuk untuk mengetahui tips #BelanjaBijak dan info lainnya seputar belanja online ya, Sahabat Telunjuk.

Artikel Terkait

Sponsored

Artikel Terpopuler

Sponsored