Perbedaan Susu S26 dan S26 Gold dan Ulasannya

Hagi Hanif
Nov 25, 2020
1.151 Dilihat

Bagi Sahabat Telunjuk yang mempunyai buah hati, menjaga nutrisi si kecil sangat lah penting, karena masa pertumbuhan anak merupakan masa emas yang tak dapat terulang. Demi memenuhi kebutuhan nutrisi dan tumbuh kembang si kecil, memberi susu formula merupakan salah satu pilihannya.
Tentang Susu S26
Susu S26 adalah susu produksi wyeth Nutrition, diformulasikan untuk mendukung tumbuh kembang anak segala usia, dan merupakan market leader dalam kategori susu pertumbuhan premium untuk anak usia 1-3 tahun. Susu S26 mengandung DHA, AA, kolin, zat besi dan vitamin A yang dapat mendukung fungsi penglihatan dan perkembangan otak anak.
Protein, α-laktalbumin, kalsium, vitamin D dan fosfor merupakan bahan penting yang menunjang tumbuh kembang bayi. Susu S-26 Procal Gold juga mengandung 5 nukleotida, probiotik, vitamin C, vitamin E dan vitamin B kompleks untuk menunjang daya tahan tubuh anak, daya tahan tubuh dan mengurangi kemungkinan gangguan usus.
produk ini juga memiliki berbagai varian antara lain S26 procal, S26 Promise dan S26 Nutrisure. Selain varian produk yang cukup banyak susu S26 juga memiliki versi lain dari S26 yaitu S26 Gold, ada juga S26 Promil dan s26 Promil gold, namun apa yang membedakan susu S26 Gold dan S26 biasa? Simak artikel berikut.
Baca Juga : Manfaat Susu UHT Bagi Kesehatan Tubuh Anak
Perbedaan Susu S26 dan S26 Gold
1.Varian Kemasan
Dari segi kemasan susu s26 biasa dikemas dengan alumunium di dalamnya dan kardus kemasan pada bagian luar, berbeda dengan s26 Gold yang memiliki kemasan kaleng, walau tidak merubah isi nutrisi dari susu bubuk, kemasan yang berbeda tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri terhadap konsumen, dengan kemasan kaleng tentunya akan lebih mudah menyimpan susu yang telah dibuka.
Kemasan S26 biasa dengan lapisan utama aluminium dan lapisan kardus di luarnya memiliki kekurangan tersendiri yaitu dari ketahanan produk yang bisa rusak jika terkena benda tajam, dalam aspek lain mengenai kualitas produk, penggunaan kardus dalam kemasan tidak terlalu berpengaruh terhadap nutrisi produk.
Sedangkan penggunaan kaleng dalam kemasan memiliki kelebihan dibanding kardus dan alumunium, yaitu antara lain, dapat didaur ulang, kemudahan setelah dibuka dan lebih tahan dan Memiliki daya tahan yang tinggi.
2. Ukuran Produk
Selain kemasan S26 biasa dan S26 gold juga memiliki perbedaan dalam varian ukuran produk, hal tersebut bisa dilihat dari dua jenis S26 procal berikut ini. S26 Procal Biasa memiliki 3 varian ukuran yaitu 400g, 700g dan 1400g, sedangkan pada varian ukuran s26 Procal Gold terdapat 5 varian yaitu 400g (kardus/kaleng) , 700g (kemasan kardus), 900g (kardus / kaleng), 1400g(kardus) & 1600(kaleng).
3. Harga
Dengan kemasan yang berbeda, tentunya S26 biasa dan S26 Gold memiliki harga yang juga berbeda, perbedaan harga yang terdapat pada S26 biasa dan S26 gold pun cukup signifikan, berikut perbandingannya pada produk s26 Procal:
Ukuran |
|||||||||||||||||||
Rp100.000 |
Rp140.000 |
400gr |
|||||||||||||||||
Rp170.000 |
Rp240.000 |
700gr |
|||||||||||||||||
Rp300.000 |
Rp490.000 |
1400gr
|
4. Kandungan Gizi
Dari kemasan dan harganya yang berbeda tentunya kedua produk dari Wyeth Nutrition ini memiliki kandungan gizi yang berbeda, hadir dalam berbagai varian, tentu perbedaan gizi dari susu S26 biasa dan S26 Gold cukup signifkan.
Kesimpulan
Bunda, Setelah melihat perbedaan dari kedua varian produk dari Wyeth Nutrition tersebut, semoga Bunda dapat menentukan produk yang pas untuk si kecil sesuai nutrisi yang dibutuhkan,
Bunda juga dapat menemukan produk Susu S26 dan berbagai Susu Formula lainnya atau berbagai kelengkapan bayi yang dijual di berbagai ecommerce hanya di Telunjuk.com.
Baca juga :