5 Pilihan Biskuit Bayi 6 Bulan Keatas yang Aman Dikonsumsi

Telunjuk.com App

Dresyamaya Fiona P.

Oct 15, 2020

3.307 Dilihat

5 Pilihan Biskuit Bayi 6 Bulan Keatas yang Aman Dikonsumsi

Apabila usia bayi beranjak 6 bulan lebih, konsumsi nutrisi tak hanya lagi pada ASI saja, melainkan juga MPASI, bubur, puree, susu formula dan biskuit bayi 6 bulan keatas. Fungsi biskuit untuk dikonsumsi anak banyak manfaatnya loh, seperti menambah asupan gizi anak, menstimulasi pertumbuhan gigi serta memperkenalkan anak pada tekstur makanan. 

Saat memilih biskuit bayi, Moms perlu memperhatikan kandungan gizi dengan seksama ya. Nah berikut ini Telunjuk rekomendasikan 5 pilihan biskuit bayi yang aman dikonsumsi untuk bayi berusia 6 bulan lebih. Berikut daftarnya:

1. Heinz So Yummy Biscotti

Heinz So Yummy Biscotti

Biskuit pertama untuk usia 6 bulan lebih adalah Heinz So Yummy Biscotti. Ini merupakan biskuit bayi dengan bentuk finger biscuit. Hadir dalam varian rasa pisang, coklat dan apel. Ini dapat menjadi ide camilan bayi setelah asupan MPASI untuk menambah nutrisi gizi pelengkap. Biskuit dari Italia ini didesain dengan resep yang unik dengan tekstur yang mudah dicerna dalam mulut. Mengandung 8 vitamin mineral dan rendah gula yang aman untuk dikonsumsi bayi.

Tips dari Telunjuk, biskuit ini dapat kamu hidangkan langsung atau dikonsumsi di mangkuk dengan susu. Cukup nikmat bukan, Moms? 

Ssst, biskuit premium ini dibanderol dari Rp22 ribuan saja perboxnya. 

Bandingkan Harga Heinz So Yummy Biscotti

 

2. Milna Biskuit Bayi

Milna Biskuit Bayi

Milna Biskuit Bayi menjadi salah satu andalan para Moms di Indonesia dalam memberikan makanan pelengkap untuk si kecil. Dengan formula G3 yang terkandung, dapat merangsang pertumbuhan gigi dan menghasilkan gizi lengkap yang seimbang. Biskuit ini juga mudah larut dalam air maupun susu. Untuk varian rasanya pun aneka macam, ada apel, pisang, original dan jeruk. Yuk dapatkan produk Milna Biskuit ini di harga Rp22 ribuan aja.

Bandingkan Harga Milna Biskuit Bayi

 

3. Yummy Bites Crackers

Yummy Bites Crackers

Yummy Bites menghadirkan beragam biskuit bayi yang salah satunya adalah Crackers. Dengan model berbahan kerupuk nasi ini mengandung lemak rendah serta bebas kandungan gluten, telur, kacang-kacangan, pengawet dan bahan buatan. Dengan bentuk seperti kerupuk, bayi akan mudah untuk menggenggamnya ketika makan sendiri. Ini juga membantu untuk melatih motorik bayi, loh Moms! Dengan harga Rp22 ribuan Moms bisa mendapatkan produk ini.

Bandingkan Harga Yummy Bites Crackers 

 

4. Promina Puffs

Promina Puffs

Nah untuk biskuit satu ini aman untuk dikonsumsi bayi usia 8 bulan ke atas ya Moms. Promina Puffs mengandung beras, gandung dan buah asli. Teksur yang mudah larut di mulut membuat biskuit ini sangat pas untuk si kecil. Ukuran biskuit yang cukup kecil juga memudahkan si kecil untuk mengkonsumsinya. Diperkaya 7 vitamin, Omega 3 dan 6, Kalsium, serta Zat besi yang tepat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi. Ssst, Puffs ini hanya dibanderol dari Rp7 ribuan saja perboxnya. 

Bandingkan Harga Promina Puffs

 

5. Yummy Bites Bebe Roll

Yummy Bites Bebe Roll

Biskuit bayi satu ini cukup unik karena bentuk yang menyerupai roll. Yummy Bites Bebe Roll mengandung vitamin A, K, E dan protein yang menjadi kebutuhan nutrisi untuk si kecil. Ini cocok untuk dikonsumsi bayi untuk usia 7 bulan lebih. Biskuit ini cukup renyah dan mudah meleleh di dalam mulut. Dengan bentuknya roll, sangat memudahkan bayi untuk menggenggamnya ketika makan. Produk ini dijual mulai dari rentang harga Rp28 ribu ya.

Bandingkan Harga Yummy Bites Bebe Roll

Sekian 5 rekomendasi biskuit bayi 6 bulan keatas yang aman dikonsumsi. Pastikan Moms membandingkan harga terbaik dulu ya sebelum membeli produk, pastinya hanya via Telunjuk.com. Happy Shopping!

Artikel Terkait

Sponsored

Artikel Terpopuler

Sponsored