3 Laptop Termurah di Bawah 2 Juta [Maret 2019]

Valerie Joan
Feb 22, 2019
71 Dilihat
![3 Laptop Termurah di Bawah 2 Juta [Maret 2019]](https://asset.telunjuk.co.id/s/images/article/laptop-dibawah-5-juta-5.png)
Kamu lagi butuh laptop untuk keperluan ringan seperti ngetik, browsing, dan nonton video aja? Kamu lagi baca artikel yang tepat! Nggak perlu buang uang untuk beli laptop mahal yang spesifikasinya nggak kamu butuhkan, karena di sini Telunjuk akan memberikan rekomendasi laptop murah di bawah 2 jutaan. Harganya aja bersaing dengan HP, cocok buat budget mahasiswa!
1. HP Elitepad 900 G1
(HP Elitepad 900 G1)
Yang pertama datang dari merek ternama, Hewlett-Packard. HP Elitepad ini sebenarnya adalah tablet yang tujuannya untuk keperluan bisnis. Kamu tinggal menambahkan external keyboard supaya ngetik makin mudah. Bobotnya ringan sehingga memudahkan untuk dibawa presentasi, mencatat pelajaran di kelas, atau meeting. HP Elitepad ini punya layar sentuh berukuran 10,1 inci yang dilindungi corning gorilla glass 2. Bodinya terbuat dari aluminium dan berukuran 261mm x 178mm x 9mm.
Dengan RAM 2GB dan prosesor intel Atom Z2760, kamu bisa browsing dengan lancar, nonton video, juga download dan mainkan game yang ada di windows store.
HP Elitepad 900 G1 ini dibanderol seharga 1,9 jutaan Rupiah.
2. Asus Eee 1015 PX
(Asus Eee 1015 PX)
Asus Eee 1015 PX memiliki ukuran mini dan bobot seringan 1,25 Kg sehingga praktis kamu bawa kemana-mana. Dengan baterai 6 cells 56W/h, Asus Eee 1015 PX diklaim mampu bertahan hingga 11 jam. Dibekali dengan prosesor Intel Atom N570 yang berkecepatan 1,6 GHz. Laptop ini juga memiliki ruang penyimpanan 320GB HDD dan RAM 2GB dan menggunakan Windows 7. Kamu bisa menggunakan laptop ini dengan lancar untuk multitasking program-program yang ringan.
3. Acer Aspire One Happy
(Acer Aspire One Happy)
Sesuai dengan namanya, Acer Aspire One Happy juga hadir dalam warna-warna cerah yang bikin happy. Ada empat pilihan warna yang bisa kamu pilih, seperti candy pink, hawaii blue, lime green, dan lavender purple. Prosesor yang digunakan adalah Intel Atom N550 dual-core processor, yang masih bisa digunakan lancar untuk browsing, chat, juga streaming video.
Laptop berukuran sebesar kertas B5 dan berbobot sekitar 1Kg ini praktis kamu bawa kemana-mana, khususnya dengan baterai yang diklaim tahan hingga 8 jam.
Untuk membawa pulang laptop ini kamu cukup merogoh kocek 1,4 jutaan aja.