Ide Aktivitas Anti Bosan untuk Ngabuburit

Telunjuk.com App

Ade Risdo Parulian

Apr 24, 2020

65 Dilihat

Ide Aktivitas Anti Bosan untuk Ngabuburit

Ide Aktivitas Anti Bosan untuk Ngabuburit

 

Halo Sahabat Telunjuk! Bagaimana keadaanmu beserta keluarga? Apakah sudah siap untuk menjalani puasa di tahun ini? Pastikan dirimu beserta keluarga siap untuk menjalani puasa tahun ini secara maksimal dengan mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan. Tentunya kebutuhan setiap individu itu berbeda-beda, jadi jangan sampai kamu kekurangan instrumen penting untuk menjaga performa tubuh agar tetap fit saat berpuasa ya, Sahabat Telunjuk!

 

Untuk sebagian orang, saat berpuasa adalah hal yang melelahkan karena tidak ada asupan yang bisa dikonsumsi sebelum jam berbuka puasa. Dengan demikian, sebagian orang tersebut juga cenderung lebih banyak menghabiskan waktu dengan beristirahat atau lebih tepatnya tidur. Tidur selama berpuasa bukanlah suatu hal yang salah karena memang dikatakan bahwa tidur adalah salah satu bentuk ibadah. Tapi apabila terlalu banyak tidur tentunya itu bukan hal yang baik bukan, Sahabat? Sebaiknya mengisi waktu yang panjang sambil menunggu waktu berbuka puasa dengan kegiatan yang aktif dan positif tentunya karena tujuannya adalah ibadah agar mendapat pahala.

 

Di tengah wabah Covid-19 yang belum mereda, kamu disarankan sebaiknya untuk mengurangi aktivitas di luar rumah. Terlebih lagi jika aktivitas kamu lakukan tidak terlalu mendesak atau bisa dilakukan dari rumah. Berikut ini akan diberikan rekomendasi kegiatan positif dan bermanfaat yang bisa kamu lakukan disaat menunggu waktu berbuka puasa. Simak ulasannya berikut ini yaaa!

 

Ngabuburit di Rumah Bersama Keluarga

Waktu ngabuburit kamu di tahun ini bisa dipastikan akan lebih banyak dilakukan di rumah. Mengingat belum meredanya wabah Covid-19. Dengan demikian kamu bisa ngabuburit bersama keluarga di rumah dengan mempersiapkan makanan untuk berbuka puasa. Kamu bersama keluarga bisa memasak makanan bersama di dapur dan mencoba menu-menu berbuka puasa yang nikmat, menarik dan sehat.  Kamu bisa mendapatkan bahan-bahan menu masakan untuk berbuka di Telunjuk.com. Di Telunjuk tersedia bahan-bahan seperti Kurma Golden Valley seharga Rp30.000 dari Shopee dan Madu Al-Shifa seharga Rp98.000 dari Shopee.

 

Bermain Game

Bermain game adalah aktivitas yang paling menyenangkan karena bisa menjadi media hiburan di tengah pandemi yang melanda. Selain itu aktivitas gaming banyak yang menggemarinya dan kebanyakan dilakukan oleh anak-anak muda. Kamu bisa bermain game bersama dengan keluarga yakni seperti Playstation dan Xbox. Nah di Telunjuk tersedia Playstation 4 seharga Rp5.999.000 dari klikNklik dan Xbox one seharga Rp6.468.000 dari Shopee.

 

Mengaji

Aktivitas mengaji adalah hal yang wajib dilakukan selama berpuasa di bulan Ramadan. Tujuan berpuasa di bulan Ramadan adalah agar mendapat pahala sebanyak-banyaknya. Dengan demikian kebanyakan individu akan lebih menyibukkan diri dengan mengaji untuk melengkapi ibadahnya. Untuk itu, sebaiknya kamu mempersiapkan keperluan untuk mengajinya. Di Telunjuk tersedia keperluan untuk mengaji seperti Al-Quran Cordoba seharga Rp189.000 dari Blibli dan Sajadah Yakar seharga Rp159.000 dari Shopee.

 

Olahraga

Oh iya, di saat harus berpuasa ketika tengah terjadi wabah Covid-19 kamu memerlukan kondisi tubuh yang prima agar tetap maksimal. Kamu harus pastikan tubuh juga dalam keadaan yang prima agar tidak mengalami sakit yang nantinya menyebabkan puasa kamu menjadi tidak maksimal. Tubuh kamu akan menjadi prima dengan mengkonsumsi makanan yang bernutrisi, selain itu jangan lupa berolahraga ya. Kamu bisa melakukan exercise ringan atau yoga menjelang waktu berbuka puasa. Kamu bisa dapatkan alat untuk berolahraga di Telunjuk karena tersedia alat-alat seperti Dumbell dengan ukuran 5kg seharga Rp66.000 dari Bukalapak serta Matras dengan ukuran 10mm seharga Rp150.000 dari Tokopedia.

 

Nonton Film

Nah yang terakhir adalah menonton film, sangat cocok untuk mengisi waktu daripada hanya tidur saja. Belakangan ini, menonton film tengah menjadi hobi banyak orang terutama kalangan milenial. Supaya menonton nyaman saat menunggu waktu berbuka puasa, kamu memerlukan komponen yang mendukung. Di Telunjuk tersedia produk Xiaomi Mi Pad 4 Plus seharga Rp3.999.000 dari klikNklik dan Samsung LED TV seharga Rp5.399.000 dari Blibli.



Aktivitas tersebut bisa kamu lakukan daripada hanya menghabiskan waktu dengan tidur. Dengan melakukan aktivitas tersebut, kegiatan berpuasa kamu menjadi lebih mendapat pahala karena melakukan hal-hal positif. Kamu bisa memenuhi berbagai kebutuhan untuk menunjang puasa kamu selama Ramadan dengan berbelanja di Telunjuk karena tersedia berbagai pilihan harga menarik yang disertai diskon. Oh iya, pastikan kamu follow Instagram Telunjuk untuk mengetahui tips #BelanjaBijak dan hal-hal penting lainnya yang bisa kamu lakukan atau perlu dimiliki untuk menunjang aktivitas WFH kamu.

Artikel Terkait

Sponsored

Artikel Terpopuler

Sponsored